Wisata Alam Jogja

Indah Banget Sih Pantai Nguluran! Sampai Ada Goanya Segala

Indah Banget Sih Pantai Nguluran! Sampai Ada Goanya Segala

Indah Banget Sih Pantai Nguluran! Sampai Ada Goanya Segala

Gunungkidul, satu kabupaten dari kelima kabupaten yang ada di Jogja memang memiliki keindahan yang sangat istimewa. Daerah yang terkenal gersang ini nyatanya memiliki memiliki potensi wisata yang mengangumkan seperti banyaknya goa di Gunungkidul dan juga wisata pantainya. Salah satunya yaitu pantai Nguluran.

Pantai Nguluran di Gunungkidul adalah salah satu dari pantai indah yang ada di gugusan pantai yang menarik di Gunungkidul. Tepatnya berada di Purwodadi, kecamatan Tepus, kabupaten Gunungkidul. Nama pantai Nguluran mungkin masih terdengar asing. Pasalnya pantai ini masih tergolong pantai baru yang belum banyak diketahui orang. Banyak keindahan dan pemandangan cantik yang ditawarkan di pantai Nguluran ini, jelas tidak kalah menarik dari pantai lain yang ada di Gunungkidul.

Image result for pantai nguluran
Sumber: https://rentalmobiljogja.id/pantai-nguluran-pantai-alami-dan-cantik/

Kealamian pantai Nguluran menjadi kawasan asyik untuk bersenda gurau bersama rekan dan asyik juga untuk mendirikan tenda di kawasan ini.

Tempat anti mainstream di Gunungkidul seperti pantai Nguluran ini telah menjadi hal menarik dan patut dikunjungi. Cantik, alami, dan indah, bak puteri cantik yang belum terjamah sama sekali. Pantai Nguluran ini menjadi basecamp menarik untuk dijelajah. Udara sejuk, nuansa pantai yang tenang, cocok sekali untuk melepas penat dan mencari ketenangan. Meski untuk menuju ke lokasi harus melewati jalanna terjal nan jauh. Akan tetapi semuanya akan terbayar lunas setelah berhasil menempuhnya. Pasir putih, biru laut, ah indah sekali gaes!

Rupanya, selain pantai Nglambor yang dinyatakan sebagai salah satu tempat snorkeling asyik adalah pantai Nguluran ini gaes. Birunya laut yang jernih dan berwarna biru, membuat terumbu karang dan biota laut yang berada di dalamnya terlihat indah.

Akses menuju ke lokasi memang membutuhkan waktu yang lama. Lokasinya terpencil dan jauh dari pemukiman penduduk. Lebih baik memang jika pengunjung menggunakan kendaraan pribadi seperti motor agar mempermudah akses. jika bingung kamu bisa menanyakan langsung keberadaaan pantai Nguluran ini. manfaatkan gadget pintarmu sebagai petunjuk arah. Selanjutnya kamu juga akan menemukan plang kayu pantai Ngularan.

Mengabadikan momen di pantai Ngularan ini wajib dilakukan lho gaes.

Background yang dihasilkan pastilah sangat cantik. Ada hijau rerumputan di tebing karang, warna biru laut, awan biru putih, ombak, pasir putih, dan kamu yang menjadi objek fotonya. Sungguh menjadi pengalaman yang tidak akan terlupa.

Di pantai Nguluran ini juga terdapat goa yang eksotis seperti halnya goa lain yang ada di Gunungkidul gaes. Namanya Goa Nguluran. Untuk menuju ke lokasi kamu harus menempuh trecking dan perlu guide deh jangan coba-coba berani sendirian kalau belum paham medan yakan? 😀

Fasilitas

Fasilitas di pantai ini masih minim gaes. Masih sunyi soalnya. Jadi lebih baik siap dan sediakan makanan juga minuman dari rumah dan perbekalan seperlunya! Belum ada tiket masuk juga ke lokasi alias masih gratis.

Nah menarik banget kan buat dikunjungo. Siapkan fisik sehat dan perbekalan itu sih. Selanjutnya kamu juga bisa mengunjungi pantai lain yanga da di Gunungkidul seperti pantai Nguyahan, Sedahan, Greweng, dan lain sebagainya.

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket wisata Jogja / paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja / sewa mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Kontak Kami

PT TUGU WISATA TRANSLOKA

Booking Sekarang

[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]

Indah Banget Sih Pantai Nguluran! Sampai Ada Goanya Segala Read More »

Pantai Ngondo Gunungkidul Ini Nyatanya Masih Tersembunyi

Pantai Ngondo Gunungkidul Ini Nyatanya Masih Tersembunyi

Pantai Ngondo Gunungkidul Ini Nyatanya Masih Tersembunyi

Berapa ratus pantai sih yang ada di Gunungkidul? Banyak gan! Kalau kamu menyusuri pakai perahu dari ujung barat ke ujung timur mungkin kamu akan menyimpulkan banyaknya pantai di Gunungkidul karena dibatasi oleh tebing belaka.

Pesona pantai di Gunungkidul juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Khas pasir putih yang identic dengan tebing karang yang mengapit pantai di sebalah kanan dan kirinya, jug asemak hijau serta pepohonan yang menghias pantai menjadi semakin cantik, pantai di Gunungkidul adalah surga bagi para penikmat biru laut yang sangat mengagumkan.

Satu dari banyaknya pantai yang ada di Gunungkidul adalah pantai Ngondo. Bagi sebagian orang mungkin masih terasa asing dengan nama pantai satu ini yang mana sangat jauh dari bekennya pantai lain yang ada di Gunungkidul seperti pantai Baron, Pantai Drini, Pantai Indrayanti, dan sebagainya. Pantai Ngondo merupakan pantai yang berada di Purwodadi, Tepus, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Image result for pantai ngondo gunung kidul

Pantai Ngondo yang masih sangat alami ini jelas menawarkan keindahan yang berbeda dari saudara saudaranya yang berada di sebelahnya.

Menuju ke pantai Ngondo Gunungkidul memang diperlukan banyak perjuangan untuk melewati perbukitan maupun bebatuan. Akan tetapi sangat tidak masalah ya gan jika agan pecinta  petualang seperti Ninja Hatori. Hehehe

Layaknya pantai di Gunungkidul lainnya, pantai Ngondo juga memiliki keindahan yang memikat. Masih tersembunyi dan sangat asri. Belum banyak yang menjamah pantai ini. oleh karena itu, perlu adanya perbekalan yang cukup untuk menuju ke lokasi ya gaes. Bawa juga alas ataupun yang lain untuk bisa lebih bersantai.

Yang menarik di pantai Ngondo adalah adanya view tebing karang cokelat yang menarik. Seperti brown canyon namun berada di tepi pantai. Ia menghadapkan diri secara langsung ke laut Hindia dan siap menangkis ombak yang datang.

Menariknya lagi, pengunjung akan disuguhkan pemandangan dari perbukitan Gunungkidul yang menawan.

Warnanya yang hijau ketika musim hujan, dipadu dengan birunya langit dan biru laut, menjadika lukisan alam dari tangan Tuhan ini semakin menarik dan tak ingin untuk segera beranjak dari lokasi.

Untuk fasilitasnya jangan ditanya gaes. Pantai ini termasuk ke dalam pantai yang masih tersembunyi di Gunungkidul. Jadi, biaya masuknya masih free alias gratis. Juga, kamu si pecinta piknik ala Ninja Hatori alias seorang Backpacker, camping di area pantai Ngondo juga menarik lho. namun itu tadi, sediakan perbekalan yang cukup karena lokasi berada cukup jauh dari pemukiman warga. Yang mana kamu melewatinya juga harus mendaki bukit dan melewati ladang warga.

Memilih liburan menyenangka tidak harus ke tempat mewah lho gaes. Seperti presiden Amerika ke -44 yakni Barack Obama yang sempat mengunjungi Jogja dan kemana hayooo ke tempat yang asyik dan murah. Beliau saja maul ho piknik murah ala Backpacker, masa kamu gengsi sih? 😀

Yuk kunjungi pantai Ngondo Gunungkidul, jika kesusahan kamu bisa meminta tolong kepada warga untuk menunjukkan lokasi pantai Ngondo ini ya gaes. Ingat, malu bertanya sesat di jalan lho. ngga mau kan tersesat di jalan apalagi di semak belukarnya Gunungkidul? 

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket wisata Jogja / paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja / sewa mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Kontak Kami

PT TUGU WISATA TRANSLOKA

Booking Sekarang

[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]

Pantai Ngondo Gunungkidul Ini Nyatanya Masih Tersembunyi Read More »

pantai ngandong gunungkidul

Selain Cantik dan Mempesona, Pantai Ngandong Punya Seafood Yang Menggugah Selera!

Selain Cantik dan Mempesona, Pantai Ngandong Punya Seafood Yang Menggugah Selera!

Selain Cantik dan Mempesona, Pantai Ngandong Punya Seafood Yang Menggugah Selera!

Menilik pantai cantik yang ada di Gunungkidul memang semakin mengasyikan. Banyak pantai di Gunungkidul yang asyik dan menarik untuk dikunjungi. Jangan haya kenal dengan pantai Indrayanti, pantai Sundak, pantai Krakal, pantai Baron saja gaes. Kamu juga harus mengenal pantai lain yang ada di Gunungkidul. Yang pasti pantai-pantai tersebut tidak kalah cantik dan menarik dari pantai yang terkenal di Gunungkidul tersebut. Adalah pantai Ngandong Gunungkidul yang rupanya menjadi salah satu primadona pantai yang mengasyikan.

Lokasinya berada di desa Sidoarjo, kecamatan Tepus, kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dan ternyata pantai Ngandong ini dekat dengan pantai Sundak lho! Siapa menyangka yakan? Pantai Sundak memang lebih dulu dikenal daripada pantai Ngandong dengan adanya cerita yang mengalir menjadi nama Sundak.

pantai ngandong gunungkidul
Instagram: @jogja.istimewa

Tidak kalah menarik dari pantai Sundak, pantai Ngandong juga memiliki keindahan yang mempesona.

Pasir pantai di pantai ini jelas berwarna putih seperti pantai lain di Gunungkidul. Istimewanya lagi, pasirnya landai, jadi bisa banget kalau ingin menyusur bibir pantai dari ujung barat ke ujung timur maupun sebaliknya.

Indah, bersih dan bebas polusi, mungkin bisa disabet oleh pantai Ngandong ini. Untuk menuju ke lokasi wisata ini, kalian memang harus menempuh jalanan bebatuan dengan pepohonan besar di kanan dan kirinya. Ya demikianlah khas dari pegunungan karst Gunungkidul. Namun, semua aka terbayar lunas dengan keindahan yang ditawarkan oleh pantai Ngandong Gunungkidul ini.

pantai ngandong gunungkidul
Instagram: discover.jogja

Hamparan pasir putih, angin yang syahdu, air laut yang damai, serta ombaknya yang tidak begitu garang, semakin mengasyikan dan memberanikan diri untuk menceburkan diri ke tepi pantai dan menikmati segarnya air laut.

Menuju ke pantai ini memang sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil. Lebih amannya sih motor karena tidak sedikit jalanan di Gununngkidul harus diterjang dengan jalur setapak. Jika kamu tidak ada kendaraan, gampang kok Jogja punya banyak sewa motor yang bisa meminjamkan motor sesuai dengan budget ala Backpacker.

pantai ngandong gunungkidul
Instagram: @gilank_ramadhon

Menilik pantai Ngandong juga belum lengkap jika kamera belum dsorotkan ke bebatuan yang berada di kanan kiri pantai.

Bebatuan ini memiliki keindahan yang juga semakin menambah daya tarik pantai. Warna batu karang yang ditumbuhi rerumputan dipadu dengan warna pasir putih yang menarik lalu warna biru laut yang semakin menjadi perpaduan yang menawan.

Liburan paket lengkap nih, selain murah juga penuh dengan kedamaian. Selain hanya menyusur dan bermain-main dengan air pantai, kamu juga bisa menilik lautan dengan menyewa kapal nelayan di sekitar pantai. Ditengahnya kamu akan melihat terumbu karang dengan lumut yang menempel, serta ikan kecil yang kesana-kemari mencari berenang mencari makan.

Kini, pantai Ngandong mulai banyak dikenal berkat adanya sosial media. Pantai yang landai ini semakin menarik untuk dijadikan wisata keluarga karena aman dan nyaman untuk tempat bermain anak khususnya. Sembari mengamati pantai, kamu juga bisa duduk di tepian pantai dengan berteduh di bawah gazebo yang disewakan oleh warga yang telah mengelola pantai secara swadaya.

pantai ngandong gunungkidul
Instagram: @gilank_ramadhon

Fasilitas

Untuk fasilitasnya di pantai Ngandong ini sudah termasuk memadai. Sudah ada beberapa warga yang berjualan menjajakan makanan maupun minuman di sekitar pantai. Pantai ini juga dikenal dengan daya tarik tempat makan untuk kuliner seafood. Jadi jika kamu mencari referensi pantai di Gunungkidul yang seafoodnya rekomend, bisa nih ke pantai Ngandong ini. Selain itu di dekat pantai juga sudah tersedia penginapan yang bisa digunakan untuk melepas lelah dan beristirahat jika waktu kemalaman.

Menjejaki pantai Ngandong jangan buru-buru pulang. Tunggu hingga si mentari memunculkan warna jingga ketika sore, sunset indah akan menjadi pengalaman yang tak terlupa dari pantai Ngandong Yogyakarta.

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket wisata Jogja / paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja / sewa mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Kontak Kami

PT TUGU WISATA TRANSLOKA

Booking Sekarang

[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]

Selain Cantik dan Mempesona, Pantai Ngandong Punya Seafood Yang Menggugah Selera! Read More »

Asyiknya Pantai Karang Telu Ini Bisa Deh Kamu Datengin Kalau Butuh Yang Tersembunyi

Asyiknya Pantai Karang Telu Ini Bisa Deh Kamu Datengin Kalau Butuh Yang Tersembunyi

Asyiknya Pantai Karang Telu Ini Bisa Deh Kamu Datengin Kalau Butuh Yang Tersembunyi

yakarta merupakan kota semuanya. Selain dihuni banyak mahasiswa yang mengenyam pendidikan, banyak pula di dalamnya wisata alam yang patut dikunjungi oleh wisatawan. Jadi jangan hanya Malioboro, Kraton, Taman Sari saja gaes, kamu harus menjejaki wisata yang ada di kabupaten Gunungkidul, misalnya. Di Gunungkidul ini tersembunyi jutaan surge dunia yang perlu kamu datangi di kala berada di Jogja. Jalan-jalan hanya ke mall saja? Sayang sekali waktumu gaes! Sempatkan ke pantai yang ada di Gunungkidul ini. jangan sampai “Uripmu Kurang Piknik”!.

Banyaknya pantai di Gununngkidul memang selalu menarik. Satu dari ratusan gugusan pantai yang menarik untuk dikunjungi yakni pantai Karangtelu. Pantai Karang Telu adalah pantai yang dibilang orang cukup menarik juga masih sangat sepi karena belum begitu populer.

Image result for pantai karangtelu
Sumber: https://rentalmobilyogyakarta.net/pantai-karangtelu-gunung-kidul/

Lokasi Pantai Karangtelu Gunungkidul

Pantai ini berada di desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk menuju ke pantai Karang Telu ini

Menjejaki pantai Karang Telu, memang membutuhkan waktu yang cukup dan juga tenaga tahan banting hehehe. Butuh banyak perjuangan, seperti perjuangan mendapatkan seorang gadis yang diidamkan deh! Pantai ini rupanya menyuguhkan pesona alam yang sangat menawan, eksotis, yang mana banyaknya batu karang yang berada di bibir pantai membaur dengan ombak yang menggulung dari lautan lepas, pantai Karang Telu adalah satu surge tersembunyi yang wajib dikunjungi.

Di barisan pantai yang ada di Gunungkidul, pantai Karang Telu menjadi salah satu pantai dengan view sunset yang cukup indah.

Cahaya mentari tenggelam berwarna jingga ini menjadi perpaduan yang sangat eksotis. Jadi pengunjung yang ke lokasi memang kebanyakan memburu sunset. Di Pantai Karangtelu ini juga asyik dilakukan mancing bagi pecinta berburu ikan di lautan Hindia. Spot pantai ini juga menarik dijadikan spot foto ala instagramers.

Selain menikmati keindahhan di pantai Karang Telu, kalian juga perlu memperhatikan pertahanan badan kalian. Jangan sampai kelaparan apalagi kehausan. Di pantai ini masih minim pedagang gaes, jadi bawalah perbekalan secukupnya untuk menjelajah pantai ini.

Karang di kanan kirinya, rerumputan, pepohonan, dan sebagainya bak lukisan tangan Tuhan yang wajib dikunjungi. Tercipta begitu natural dan apa adanya akan tetap terjaga rapi apabila tanpa campur tangan manusia yang tidak bertanggung jawab.

Mari Selamatkan Anak Bangsa Dari Bahaya Kurang Piknik!

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket wisata Jogja / paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja / sewa mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Kontak Kami

PT TUGU WISATA TRANSLOKA

Booking Sekarang

[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]

Asyiknya Pantai Karang Telu Ini Bisa Deh Kamu Datengin Kalau Butuh Yang Tersembunyi Read More »

laut bekah gunung kidul

Laut Bekah Gunungkidul Ini Disebut-sebut Uluwatunya Jogja Lho!

Laut Bekah Gunungkidul Ini Disebut-sebut Uluwatunya Jogja Lho!

Laut Bekah Gunungkidul Ini Disebut-sebut Uluwatunya Jogja Lho!

mu pernah ke pantai Jogja dimana saja? Sudah pernahkah kalian ke laut Bekah? Suatu destinasi menarik di kawasan Gunungkidul Yogyakarta ini menjadi perhatian banyak wisatawan karena lokasinya yang menarik. Tidak perlu jauh-jauh ke Bali kalau ignin merasakan Uluwatunya Jogja. Memang tidak sama persis namun mirip. Masih sepi dan hemat biaya gaes.

Lokasi tebingnya memang cukup jauh dari pusat kota Jogja yakni sekitar 60 km. di Gunungkidul sendiri termasuk laut Bekah ini merupakan salah satu adri banyaknya wisata yang ada tenggara Jogja yang belum banyak di ekspos.

laut bekah gunung kidul
danang_a_w

Akses

Namun tidak perlu khawatir, nyatanya di teknologi yang sduah serba canggih dan akal manusia untuk bertanya maka tidak sulit untuk menemukan tebing laut bekah ini. menyusur jalan Jogja-WOnosari dan menuju ke pantai hingga menemukan dusun Temon kamu akan menemukan papan petunjuk yang bertuliskan “Laut Bekah, Spot Rock Fishing”. Menuju ke lokasi memang bukan melalui jalan mulus seperti kisah dia bersamanya, namun kisahmu sendiri yan terjal hanya dengan coran semen dan harus menyusur hutan Jati. Akan tetapi tidak perlu khawatir, kendaraan roda empat sudah bisa dilalui kok.

Mungkin akan lebih dekat dijangkau melewati jalan Imogiri-Gunungkidul. Karena lokasi ini berada sekitar 17 km dari pantai Parangtritis ke arah timur. Memang sangat unik. Pada mulanya laut Bekah ini dikenal dari para wisatawan yang hobi memancing di laut selatan.

IG: wahyuaprilynasari

Memancing di Laut Bekah Ini Menjadi Berkah

Memancing ikan laut dari atas tebing Laut Bekah ini menjadi salah satu kegiatan yang wajib dilakuka para mancing mania. Selain itu, di lokasi ini juga banyak para warga juga berdatangan silih berganti untuk mencari udang lobster.

Indahnya pemandangan di laut Bekah ini memang menarik. Tebing pantai yang berhadapan langsung dengan Samudra Hindia mirip sekali dengan Uluwatu di Bali. Fasilitas di tebing laut Bekah ini sudah lumayan dengan adanya toilet, meski belum banyak yang menjajakan dagangan di lokasi ini. Oleh karena itu kalau ingin singgah di tebing laut Bekah ini siapkan perbekalan yang cukup ya gaes.

Bagi para Pendekar si pecinta blusukan, menuju ke lokasi ini adalah surga. Pasalnya selain sepi, tempatnya juga berkelas dan belum banyak dijamah. Info dari tebingnya sendiri adalah sekitar 95 meter, kemiringan 180 deraja dengan formasi memanjang. Dari atas ini kamu bisa melihat mmbak silih berganti menyusur dan menabrakkan diri di tebing. Warna biru laut yang megah, angin, dan segala isinya sungguh Vitamin Sea!

Kontak Kami

PT TUGU WISATA TRANSLOKA

Booking Sekarang

[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]

Laut Bekah Gunungkidul Ini Disebut-sebut Uluwatunya Jogja Lho! Read More »

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× 08112635846